Semakin Yakin ! Calon Penantang Gibran Serahkan 21.063 Syarat Dukungan Tambahan ke KPU
Pilkada Solo akan berlangsung 9 Desember 2020. Sejauh ini hanya
pasangan Gibran - Teguh (Gibran Rakabuming Raka - Teguh Prakosa) yang
sudah memastikan diri bakal ikut dalam kontestasi tersebut.
Putra Presiden Joko Widodo dan pasangannya tersebut bakal diusung oleh PDIP.
Pasangan ini juga mulai dilirik partai lainnya. Sehingga sampai saat
ini belum muncul pesaing Gibran - Teguh dari partai politik.
Satu-satunya yang sedang berjuang untuk bisa ikut menjadi penantang
adalah pasangan independen Bagyo Wahyono-F.X. Supardjo (Bajo).
Namun untuk dapat mendaftar ke KPU sebagai kontestan Pilkada tidaklah
mudah. Tim pemenangan pasangan independen ini menyerahkan 35.870 syarat
dukungan berupa e-KTP dan bukti pernyataan bermaterai ke KPU Solo.
"Jumlah yang kami serahkan ini sudah di-input dan online di aplikasi
Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU. Silon sudah dilakukan serta
tinggal didaftarkan saja (submit) KPU," ujar Penanggung Jawab Tim
Pemenangan Bajo, Budi Yuwono.
Jumlah syarat dukungan tambahan yang diserahkan tersebut, lebih
banyak dari yang dibutuhkan KPU Solo untuk mengesahkan.Berdasarkan
rekapitulasi verifikasi dukungan Bajo yang dilakukan KPU Solo beberapa
waktu lalu, jumlah pendukung Bajo yang dinyatakan memenuhi syarat sudah
mencapai 28.629 orang. Dengan kata lain, pasangan itu masih kekurangan
7.241 suara dukungan. Hari ini, mereka menyerahkan tambahan dukungan
sebanyak 21.063 e-KTP.
"Sesuai aturan KPU RI syarat dukungan yang dinyatakan TMS harus
diganti dengan jumlah dua kali lipat. Kami harus menyerahkan 14.482
syarat dukungan atau dua kali lipat dari 7.241 ke KPU Solo," jelasnya.
Pihaknya menyerahkan 21.063 syarat dukungan ke KPU atau hampir tiga
kali lipat dari yang dibutuhkan KPU. Banyaknya syarat dukungan ini
sekaligus sebagai cadangan.
Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti menyampaikan, tim KPU akan melakukan
verifikasi administrasi terlebih dulu terhadap berkas dukungan tambahan
Bajo ini. Setelah selesai semua, KPU Solo beru melakukan verifikasi
faktual (verfak).
"Menurut tim Bajo ada 21.063 syarat dukungan tambahan yang diserahkan
di KPU. Untuk memastikannya kami verifikasi administrasi terlebih
dulu," jelasnya
Tidak ada komentar untuk "Semakin Yakin ! Calon Penantang Gibran Serahkan 21.063 Syarat Dukungan Tambahan ke KPU"
Posting Komentar